Sony secara resmi merilis ponsel pintar kelas atas terbaru mereka, yaitu Sony Xperia 5 V. Ponsel ini hadir dengan sensor kamera utama yang lebih besar daripada versi sebelumnya dan dilengkapi dengan chipset Snapdragon 8 Gen 2.
Sony Xperia 5 V dilengkapi dengan dua kamera belakang. Meskipun jumlah kamera lebih sedikit daripada Xperia 5 IV, hasil foto yang dihasilkan diklaim lebih baik dan optimal.
Sony Xperia 5 V memiliki kamera utama yang memiliki resolusi 52 MP dan sensor dengan ukuran 1/1,35 inci. Dengan sensor yang lebih besar ini, Xperia 5 V dapat menangkap lebih banyak cahaya dan menghasilkan foto yang lebih baik.
Baca Juga:
- Sony Xperia 1, Dulu 12 Jutaan Kini Dijual Seharga 1 Jutaan Tapi Masih Sangat Oke Untuk Dipakai
- Sony Xperia Pro-I, Ponsel dengan Kamera Mirrorless Super Canggih Terbaik
- Resmi, Sony Akuisisi Media Streaming Anime Crunchyroll
- Mengusung Layar Canggih, Inilah Spesifikasi dan Harga Sony Xperia 1 II
Kedua kamera memiliki resolusi 12 MP dengan sensor berukuran 1/2.5 inci. Kamera ini memiliki panjang fokus 16 mm. Meskipun memiliki spesifikasi yang sama dengan Xperia 1 V dan Xperia 5 IV tahun sebelumnya, kamera ultrawide ini telah dilengkapi dengan teknologi autofokus.
Dua kamera ini terpasang dalam modul berbentuk lonjong dan dilengkapi dengan lampu kilat LED. Lampu kilat LED dapat digunakan untuk membantu pencahayaan dalam kondisi minim cahaya atau saat mengambil foto di malam hari. Kamera depannya memiliki resolusi 12 MP dengan sensor berukuran 1/2,9 inci.
Spesifikasi Sony Xperia 5 V

Layar depan Sony Xperia 5V memiliki bentuk yang panjang namun tetap ramping. Tampilannya terlihat sederhana dan kompak. Perbedaan dengan pendahulunya adalah Xperia 5V lebih ringan sebanyak 11 gram dan sedikit lebih tebal.
Sony Xperia 5 V memiliki layar OLED berukuran 6,1 inci dengan resolusi Full HD Plus (1.080 x 2.520 piksel) dan refresh rate 120 Hz.
Sony Xperia 5 V menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 yang dipasangkan dengan RAM sebesar 8 GB dan penyimpanan internal sebesar 128 GB. Jika diperlukan, kapasitas penyimpanan ini dapat ditingkatkan dengan menggunakan slot microSD.
Sony Xperia 5V memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh yang mendukung pengisian daya cepat. Dikatakan bahwa baterai dapat terisi 50 persen dalam waktu 30 menit menggunakan adaptor charger 30 watt.
Ponsel ini menggunakan sistem operasi Android 13 dan dilengkapi antarmuka XperiaUI yang telah diperbarui.
Beberapa fitur pendukung yang ada pada perangkat ini adalah jaringan konektivitas 5G, kemampuan dual-SIM dan e-SIM, Wi-Fi 6e, jack audio 3,5 mm, speaker stereo, serta pemindai sidik jari yang terdapat di tombol daya.
Pilihan warna yang tersedia adalah Hitam, Biru, dan Perak Platinum.
Harga Sony Xperia 5 V
Sony Xperia 5 V memiliki harga jual sebesar 999 euro atau setara dengan sekitar Rp 16,5 jutaan (dengan asumsi kurs Rp 16.439). Umumnya, harga perangkat ini lebih tinggi di wilayah Eropa dibandingkan dengan wilayah lainnya.
Menurut informasi yang Teknodaim dapatkan dari GSM Arena, smartphone terbaru akan dapat dibeli pada akhir bulan September 2023. Hal ini diumumkan pada hari Sabtu, tanggal 2 September 2023.
Itulah beberapa hal yang perlu kamu ketahui tentang spesifikasi dan harga Sony Xperia 5 V. Ikuti terus Teknodaim untuk mendapatkan informasi menarik seputar gadget lainnya.