7 Rekomendasi Tablet untuk Kerja Terbaik Pilihan Editor

Suhartanti Siswanto

Suhartanti Siswanto

Kamu seorang pekerja? Dan butuh tablet untuk kerja? Nih, penulis ada 7 rekomendasi tablet untuk kerja! Yang tentunya dapat membantu kamu dalam meningkatkan […]

7 Rekomendasi Tablet Untuk Kerja Terbaik (eraspace.com)

7 Rekomendasi Tablet Untuk Kerja Terbaik (eraspace.com)

Kamu seorang pekerja? Dan butuh tablet untuk kerja? Nih, penulis ada 7 rekomendasi tablet untuk kerja! Yang tentunya dapat membantu kamu dalam meningkatkan produktivitas dan memudahkan dalam urusan pekerjaan.

Dalam industri perangkat mobile yang terus bergerak maju, semakin banyak merek yang meluncurkan tablet sebagai pilihan pengganti HP dengan layar yang lebih besar. Selain sebagai pengganti HP, beberapa tablet terbaru juga dirancang untuk menggantikan peran laptop dan digunakan untuk keperluan kerja.

Biasanya, tablet seperti itu memiliki tampilan yang elegan, selain memiliki layar yang besar dan spesifikasi yang luar biasa. Berikut ini 7 rekomendasi tablet untuk kerja pilihan editor buat kamu!

Baca Juga:

Surface Pro 9

7 Rekomendasi Tablet untuk Kerja Terbaik Pilihan Editor
Tablet Surface Pro 9 Untuk Bisnis (Sumber Microsoft)

Rekomendasi tablet untuk kerja yang pertama yaitu Surface Pro 9. Microsoft telah berupaya menghubungkan kesenjangan antara PC dan tablet selama beberapa tahun terakhir, dan akhirnya berhasil dengan sempurna melalui Surface Pro 9.

BACA JUGA:  6 Rekomendasi Tablet Murah Terbaik di Tahun 2024

Surface Pro 9 sebenarnya adalah tablet yang memiliki performa PC, dengan fitur-fitur seperti prosesor Intel Core i7 generasi ke-12, GPU Intel Iris Xe, RAM hingga 32GB, dan penyimpanan SSD hingga 1TB. Layarnya memiliki ukuran 13 inci dengan resolusi 3K dan refresh rate tinggi mencapai 120Hz.

Dell XPS 13 2-in-1

Dell XPS 13 2-in-1 adalah laptop yang juga dapat digunakan sebagai tablet dengan sistem operasi Windows. Rekomendasi tablet untuk kerja yang satu ini memiliki desain yang elegan dengan bodi yang rata dan terbuat dari aluminium.

Layarnya berukuran 13 inci dengan resolusi 3K, meskipun belum mendukung refresh rate tinggi namun sudah terlindungi oleh Gorilla Glass Victus. Untuk spesifikasinya, XPS 13 2-in-1 menggunakan prosesor Intel Core i7 generasi ke-12 (dengan GPU Intel Iris Xe), RAM hingga 16GB, dan penyimpanan SSD hingga 1TB.

Jika kamu tidak tertarik dengan tablet yang menggunakan sistem operasi Windows seperti yang telah sebutkan sebelumnya, maka Samsung Galaxy Tab S8 Ultra bisa menjadi pilihan terbaik.

Tablet ini merupakan tablet Android yang sangat canggih dengan menggunakan Snapdragon 8 Gen 1 sebagai prosesor utama, RAM dengan kapasitas hingga 16GB, dan penyimpanan hingga 512GB (juga bisa kita perluas menggunakan kartu microSD). Layarnya menggunakan panel Super AMOLED dengan ukuran 14,6 inci, resolusi FHD+, dan refresh rate 120Hz.

BACA JUGA:  Xiaomi Pad 6 Resmi Dirilis di Indonesia, Yuk Kenali Fitur dan Spesifikasinya

iPad Pro 12,9 inci

Rekomendasi tablet untuk kerja terbaik berikutnya datang dari Apple yaitu ada iPad Pro 12,9 inci yang rilis pada tahun 2022. Tablet ini memiliki ekosistem aplikasi yang terancang khusus untuk iPadOS, membuatnya lebih fungsional daripada tablet Windows atau Android lainnya.

Dengan layar 12,9 inci yang lengkap dengan panel mini-LED (Liquid Retina XDR) dan resolusi 2K, tablet ini memberikan pengalaman visual yang luar biasa dengan refresh rate 120Hz. Spesifikasinya mencakup chipset Apple M2, RAM hingga 16GB, dan penyimpanan hingga 2TB.

Samsung Galaxy Chromebook 2

Samsung Galaxy Chromebook 2 adalah laptop yang memiliki layar fleksibel yang dapat kita gunakan seperti tablet. Rekomendasi tablet untuk kerja yang satu ini lengkap dengan prosesor Intel Core i5 generasi ke-10, RAM hingga 8GB, dan penyimpanan SSD hingga 128GB.

Keunggulan utama dari laptop/tablet ini adalah layarnya yang memiliki ukuran 13,3 inci dengan resolusi FHD dan panel QLED yang memberikan akurasi warna yang baik dan tajam.

BACA JUGA:  13 Rekomendasi HP 3 Juta Dengan Spesifikasi Unggulan

Lenovo Chromebook Duet 5

Rekomendasi tablet untuk kerja yang selanjutnya yaitu Lenovo Chromebook Duet 5. Laptop ini adalah pilihan menarik bagi mereka yang tidak terlalu memperhatikan penampilan atau desain mewah. Meskipun harganya terjangkau, tablet ini lengkap dengan spesifikasi yang tidak boleh kita anggap remeh.

Tablet ini memiliki layar OLED 13,3 inci dengan resolusi FHD yang membuat mata nyaman. Untuk spesifikasi mesinnya, Chromebook Duet 5 menggunakan Snapdragon SC7180, RAM 4GB, dan penyimpanan eMMC 256GB.

Baca Juga:

Microsoft Surface Go 3

Rekomendasi tablet untuk kerja yang terakhir yaitu Microsoft Surface Go 3. Meskipun lebih terjangkau, tablet ini tetap memiliki desain yang menarik dan kualitas bangunan yang premium seperti produk Microsoft lainnya.

Surface Go 3 menggunakan prosesor Intel Core i3 generasi ke-10, RAM hingga 8GB, dan penyimpanan SSD hingga 128GB. Layarnya memiliki ukuran 10,5 inci dengan resolusi FHD dan ada Gorilla Glass 3 untuk melindungi dari goresan atau benturan.

Seperti itulah beberapa rekomendasi tablet untuk kerja terbaik pilihan. Apakah ada tablet yang menarik minat kamu dari daftar di atas?

gadgetrekomendasiRekomendasi TabletSpesifikasi TabletTablet

Related Posts