Teknodaim

    Mengenal Phising, Ternak Akun dengan Metode Ilegal

    Pernahkah kamu mengunjungi sebuah situs atau layanan yang menggunakan domain aneh atau tak dikenal dan bahkan menggunakan nama populer untuk domainnya? Bisa jadi itu adalah Phising. Apa itu Phising dan apa ciri-ciri Phising? Phising adalah sebuah metode Scamming atau penipuan dengan cara mengelabuhi seseorang lewat dokumen atau formulir palsu. Biasanya formulir yang menyerupai sebuah formulir […]

    Apa itu phising dan apa saja ciri ciri phising by teknodaim

    Image by Malwarebytes Blog BACA JUGA:  Daftar Harga Paket WiFi Indihome Terbaru untuk Pelanggan Baru Tahun 2022

    Pernahkah kamu mengunjungi sebuah situs atau layanan yang menggunakan domain aneh atau tak dikenal dan bahkan menggunakan nama populer untuk domainnya? Bisa jadi itu adalah Phising. Apa itu Phising dan apa ciri-ciri Phising?

    Phising adalah sebuah metode Scamming atau penipuan dengan cara mengelabuhi seseorang lewat dokumen atau formulir palsu. Biasanya formulir yang menyerupai sebuah formulir untuk login situs dari domain aslinya.

    Tujuan Phisinger

    Phisinger atau pelaku kejahatan akun sering melakukan aksinya menggunakan akun tumbal dan menyebarluaskan Phising ke internet secara masal.

    Mengenal Phising, Ternak Akun dengan Metode Ilegal
    Gambar: Yubico

    Phising sendiri berasal dari kata Fishing yang berarti memancing. Dalam pembahasan ini, maksudnya adalah memancing korban agar terjebak ke situs atau Platform khusus yang sudah dirancang sedemikian rupa oleh si pelaku.

    Sederhananya, Phising adalah kegiatan mencuri informasi penting dengan mengambil alih akun korban untuk maksud tertentu. Salah satunya adalah agar bisa masuk ke akun lain yang terhubung dengan akun yang didapat dari Phising.

    BACA JUGA:  Mengenal Deep Web, Dark Net atau Dark Web, Serta Bahaya dan Cara Memasukinya

    Cara Menghindari Phising

    Phising biasanya menjadi metode instan seseorang untuk mendapatkan akun target secara acak. Penyebaran Phising kebanyakan dilakukan lewat sosial media.

    Namun kini berbagai sosial media seperti Facebook sudah menambahkan keamanan yang lebih ketat, sehingga menyulitkan pelaku Phising.


    Cara Mengatasi Phising Adalah:

    Mengenal Phising, Ternak Akun dengan Metode Ilegal
    Gambar: Portswigger

    Phisinger biasanya menyebarkan laman atau URL tertentu yang sudah dibuatnya melalui email. Maka dari itu, sebagai pengguna kalian harus berhati-hati jika ada email tidak dikenal yang masuk. Lihat domain mail-nya, karena patut dicurigai.

    Jika kalian adalah pengguna sosial media seperti Facebook dan Whatsapp. Pastikan link atau alamat URL yang kalian akses benar-benar domain aslinya. Terkadang, URL Phising hampir menyerupai aslinya seperti contoh replika ini:

    • www.facebook.com (Asli)
    • www.faceboookk.com (Palsu)
    • www.facboook.me (Palsu)
    • www.instagram.com (Asli)
    • www.instargraam.com (Palsu)

    Kesimpulannya: Ciri-ciri Phising adalah dapat dikenali berdasarkan tampilan, URL dan domain yang digunakan. Bahkan domain dan tema yang digunakan para pelaku hanyalah layanan gratisan yang sangat mudah didapat. Jadi hati-hati.

    BACA JUGA:  7 Modem Wifi (MiFi) Murah Terbaik, Ngebut dan Bisa Dibawa Kemana Saja

    Terutama terhadap link yang ada di sosial media. Banyak penipu yang memanfaatkannya untuk melancarkan aksi. Misalnya dengan menebarkan situs bagi-bagi pulsa gratis, padahal kalian disuruh isi formulir dan yang ada, akun hilang.

    Phising juga termasuk ke dalam virus. Karena ada jenis Phising yang dapat memanipulasi komputer dan membuatnya melakukan sebuah aktivitas otomatis secara terus-menerus. Jadilah pengguna internet yang pintar memilah informasi.


    Baca Juga:


    Itulah tadi pembahasan mengenai apa itu Phising serta ciri-cirinya yang dapat kita kenali. Kemudian hal-hal yang wajib diketahui agar dapat mengatasi resiko termakan jebakan Phisinger. Sekian, terima kasih dan semoga bermanfaat.

    Related Posts