Baru Saja Rilis, Penerus MIUI 12 Langsung Digarap Xiaomi

2 Min Read
Xiaomi Kini Garap Miui 13 By Teknodaim
Thumbnail by | Technobuzznet

Sebelum bahas soal Xiaomi yang kini garap MIUI 13 langsung, Teknodaim mau ngasih tau bahwa kita sekarang punya Channel YouTube. Dimana disana kamu bisa menemukan konten video Tutorial, Review dan lain-lain, jadi klik tombol Subscribe ya.

Rasanya belum berapa hari lamanya setelah Xiaomi resmi merilis MIUI 12 di China. Sekarang produsen ponsel yang banyak memboyong produk relatif murah itu sudah mengerjakan proyek penerusnya. Yang dimaksud tentunya adalah Xiaomi OS MIUI 13.

Langsung Digarap, Kapan MIUI 13 Siap?

MIUI 12 punya berbagai fitur baru terutama dari segi tampilan antarmuka, ada dark mode 2.0, gestur, dan desain yang lebih intuitif. Versi stabil MIUI 12 sendiri akan hadir akhir Juni tahun ini. Setelah diumumkan, Xiaomi mengungkap proyek penerusnya.

Xiaomi mengatakan bahwa mereka sudah mulai mengerjakan MIUI 13, yang disebut kemungkinan rilis tahun 2021. Ini bukan sekedar rumor! Karena memang langsung disampaikan oleh tim Xiaomi beberapa jam setelah mengumumkan update MIUI 12.

Xiaomi Kini Garap Miui 13 By Teknodaim
Xiaomi Kini Garap MIUI 13| Ndtv.com

MIUI Research Team melalui unggahannya di Mi Community meminta Mi Fans untuk berpartisipasi dalam survei desain MIUI 13. Survei tersebut menanyakan beberapa detail pribadi dari pengguna atau Fanboy seperti tempat tinggal, usia dan lain-lain.

BACA JUGA:  Mantap, Ini Jadwal Rilis Android 11 Versi Final!

Survei dibuat sebagai bentuk riset, menandakan Xiaomi tahap awal pengembangan MIUI 13. Mungkin selama Pandemi, Xiaomi akan benar-benar mengerjakannya versi beta. Namun sekarang mereka fokus mengurusi update closed beta MIUI 12 di China.

Versi stabil dari MIUI 12 akan hadir dalam 3 batch, batch pertama akan mendapatkan update di akhir Juni mendatang. Xiaomi belum mengumumkan kapan jadwal update untuk batch dua dan tiga tersedua. MIUI juga belum terungkap kapan rilis Global nya.


Sumber: Detik Inet

TAGGED:
Follow:
Nama gue Muhammad Solihin, kreator yang mengurus konten-konten di lineup Teknodaim. Subscribe Channel YouTube kita untuk mendapatkan update konten teknologi dan Follow juga akun sosial media Teknodaim.
Leave a Comment