Teknodaim

    Cara Upgrade dari Windows 10 ke Windows 11

    Buat kamu yang ingin download dan melakukan update atau upgrade dari Windows 10 ke Windows 11, bisa ikutin aja Tutorial dari Teknodaim berikut ini.

    Cara Upgrade Windows 11

    Windows 11 | Microsoft

    Pada Tanggal 5 Oktober 2021, Microsoft resmi merilis Windows 11 dan bisa pengguna download secara gratis. Bagi pengguna yang masih menggunakan Windows 10, bisa langsung update dan upgrade ke Windows 11 jika memenuhi persyaratan yang berlaku.

    Berbeda seperti jenis Windows lainnya, pengguna Windows 10 bisa langsung melakukan upgrade ke Windows 11. Hal ini pihak Microsoft sampaikan langsung, bahwa pengguna yang menggunakan Windows 10 hanya perlu melakukan download dan Windows 11 akan terpasang otomatis.

    Spesifikasi Untuk bisa Upgrade Windows 11

    Microsoft sudah mengumumkan bahwa spesifikasi minimum Windows 11 adalah prosesor intel generasi 8 atau lebih baru berekecepatan minimal 1 GHz. Dengan kapasitas RAM minimal 4GB dan ruang penyimpanan paling sedikit 64GB atau lebih besar.

    Cara Upgrade dari Windows 10 ke Windows 11
    Windows 11 | Microsoft

    Windows 11 membawa sejumlah perubahan, termasuk menu Start yang didesain ulang, suara UI yang diperbarui, widget dan aplikasi Microsoft Store. Serta beberapa fitur terkait game lainnya seperti Auto HDR, dan penyimpanan langsung.

    BACA JUGA:  Microsoft Jual Kacamata 50 Jutaan, Perangkat Seperti Apa?

    Kemudian sudah mendukung penggunaan aplikasi Android melalui kemitraan dari Amazon dan Intel. Jadi nantinya pengguna bisa memainkan berbagai jenis aplikasi atau game Android (bukan emulator) melalui PC jika menggunakan Windows 11.

    Cara Upgrade dari Windows 10 ke Windows 11
    Windows 11 Fitur | Microsoft

    Cara Upgrade dari Windows 10 ke Windows 11

    Nah buat kamu yang belum tahu cara untuk update ke Windows 11, bisa langsung aja ikutin Tutorialnya berikut ini.

    • Pertama silahkan buka Settings pada perangkat PC kamu
    • Pilih Windows Update
    • Klik Check For Update
    • Tunggu Beberapa Saat
    • Klik Update Windows 11, jika PC kamu persyaratan tidak memenuhi maka update tidak akan dapat dilakukan

    Baca juga:


    Semoga informasi yang Teknodaim berikan kepada kalian semua kali ini bisa bermanfaat. Kalau ada pertanyaan atau hal lainnya yang ingin kamu sampaikan, bisa tuliskan aja ke kolom komentar yang tersedia.

    BACA JUGA:  Sebut Tak Sopan, Netizen Indonesia Ramai Serang Akun Instagram Mircosoft

    Related Posts