Teknodaim

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!

    Apakah kamu ingin membeli Android TV Box buat di jadikan Smart TV, namun bingung ingin membeli produk yang mana? Tenang, kamu tidak perlu khawatir lagi, karena pada kesempatan kali ini Teknodaim akan membagikan rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 buat kamu! Semua Android TV Box yang ada di rekomendasi ini sangat worth-it buat di beli […]

    Ini 15 Rekomendasi Tv Box Android Terbaik 2021!

    Ini 15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021! | Google Images

    Apakah kamu ingin membeli Android TV Box buat di jadikan Smart TV, namun bingung ingin membeli produk yang mana? Tenang, kamu tidak perlu khawatir lagi, karena pada kesempatan kali ini Teknodaim akan membagikan rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 buat kamu!

    Semua Android TV Box yang ada di rekomendasi ini sangat worth-it buat di beli loh. Jadi, kamu tidak perlu khawatir jika nantinya produk ini tidak sesuai dengan yang kamu inginkan. Karena, pembuat produk yang ada di bawah ini sendiri memberikan garansi dan customer service terbaik loh!

    Selain itu, Android TV Box di bawah ini juga rata-rata memiliki harga yang lumayan murah, namun memiliki spesifikasi yang sangat gahar, untuk seukuran Android TV Box loh! Jadi, di pastikan kamu tidak akan menyesal karena telah membeli produk yang berada di rekomendasi ini.

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    Mi Box Tv Terbaik | medium.com

    Jadi, bagaimana, apakah kamu penasaran terhadap pembahasan Teknodaim mengenai TV Box Android murah terbaik ini? Jika iya, tunggu apa lagi, yuk tanpa basa-basi, berikut TV Box Android terbaik 2021! Eits, namun sebelum itu kita kenali terlebih dahulu apa itu Android TV Box yuk!

    Penjelasan Singkat Apa Itu Android TV Box

    Android TV adalah sebuah perangkat box televisi yang menggunakan sistem operasi Android dan khusus di rancang untuk para pengguna agar dapat merasakan berbagai fitur Android di dalam televisi

    Selain itu, Android TV juga bisa di bilang sangat mirip dengan sistem operasi Android yang berada di smartphone. Soalnya, dengan menggunakan Android TV, pengguna dapat mengakses Google Play Store langsung dari televisi loh.

    Oke, jika kamu sudah paham sekilas tentang pembahasan apa itu Android TV Box, pasti kamu semakin penasaran dengan rekomendasi ini dong. Oleh karena itulah berikut rekomendasi TV Box Android terbaik 2021!

    1. NVIDIA Shield TV

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    NVIDIA Shield TV | CNET.com

    Seperti yang kamu ketahui, NVIDIA adalah sebuah merk yang menyediakan produk kartu grafis berkualitas untuk komputer. Namun, tidak hanya membuat kartu grafis saja, NVIDIA juga membuat produk Android TV Box untuk kamu yang ingin merasakan pengalaman berbeda saat menonton televisi loh.

    Dengan menggunakan perangkat dari rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 ini, kamu dapat menonton berbagai konten umum yang telah di sediakan di dalam Android TV Box tersebut. Seperti Netflix, Amazon Prime Videos, YouTube dan berbagai media streaming lainnya.

    Hal yang paling menonjol dari NVIDIA Shield TV ini sendiri adalah NVIDIA GeForce Now. Dengan adanya fitur ini, kamu tidak perlu menginstal game sama sekali untuk bermain di Android TV Box. Karena, dengan layanan tersebut, pengguna telah di berikan kebebasan bermain game yang ada di internet secara real-time.

    Selain itu, NVIDIA Shield TV ini juga menawarkan keunggulan lainnya loh, seperti menggunakan prosesor NVIDIA Tegra X1+ yang dapat menjalankan game dengan lancar di atas 60 FPS.

    BACA JUGA:  Inilah Penyebab Set Top Box Meledak yang Viral di Media Sosial

    Bagi kamu yang ingin membeli TV Box Android terbaik, yaitu NVIDIA Shield TV yang menyediakan resolusi 4K ini, kamu dapat membelinya di toko atau e-commerce dengan harga sekitar Rp 5 Jutaan.


    2. NVIDIA Shield TV Pro

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    NVIDIA Shield TV Pro | Expert Reviews

    Sama seperti NVIDIA Shield TV biasa, NVIDIA Shield TV Pro ini juga menyediakan layanan NVIDIA GeForce Now yang dapat membuat kamu bermain segala game di internet secara real-time.

    Dengan menggunakan perangkat dari rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 ini, kamu di janjikan banyak hal loh. Seperti mendapatkan pengalaman bermain game Fortnite Mobile dan segala game lainnya yang ada di internet dengan kecepatan 60 FPS ke atas.

    Jadi, jika kamu ingin membeli NVIDIA Shield TV Pro yang di bekali prosesor NVIDIA Tegra X1, serta audio dari Dolby Atmos ini, kamu dapat membelinya dengan harga sekitar Rp 3 Jutaan saja.


    3. MX 10 Pro

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    MX 10 Pro | AndroidPCTV

    Untuk rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 lainnya, Teknodaim mempunyai TV Box Android WiFi yang bernama MX 10 Pro nih. Katanya, Android TV Box ini mampu memberikan pengguna pengalaman bermain game dengan grafik medium seperti PUBG Mobile dengan performa yang cukup baik.

    Yap, memang merk ini tidak terlalu terkenal. Namun, karena MX 10 Pro ini menggunakan sistem operasi Android 9, serta prosesor Allwinner H6, TV Box Android murah terbaik ini mampu menjalankan video 4K 60FPS serta 6K 30FPS loh.

    Terlebih lagi, dengan harga yang lumayan murah, yaitu Sekitar Rp 1 Jutaan, kamu sudah mendapatkan pengalaman gaming, serta media streaming seperti Netflix, YouTube dan semacamnya loh.


    4. Xiaomi Hezi Mi Box 3s Pro

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    Xiaomi Hezi Mi Box 3s Pro | Blibli

    Xiaomi Hezi Mi Box 3s Pro merupakan rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 yang memiliki fitur layaknya sebuah smartphone. Yap, seperti yang Teknodaim singgung, TV Box Android murah terbaik ini dapat bekerja layaknya sebuah smartphone, seperti bermain game dan lain-lain.

    Xiaomi Hezi Mi Box 3s Pro ini menggunakan RAM sebesar 2GB dan penyimpan internal sebesar 8GB. Walaupun kapasitasnya terbilang sedikit, kamu tetap dapat bermain game tanpa kendala loh.

    Selain itu, TV Box Android murah terbaik ini juga sudah menggunakan sistem operasi Android 5.1 Lollipop dengan chipset MT8693. Dengan spesifikasi seperti itu, TV Box Android WiFi ini dapat kamu beli dengan harga hanya sekitar Rp 1 Jutaan.


    5. Z69 S905X 4K Android TV Box

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    Z69 S905X 4K Android TV Box | IgeekPhone.com

    Untuk rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 lainnya, Teknodaim juga mempunyai sebuah Android TV Box yang bernama Z69 S905X 4K nih. Katanya, perangkat yang menggunakan sistem Android 6.0 ini menawarkan ribuan aplikasi untuk para pengguna yang suka bermain loh.

    Dengan banyaknya aplikasi yang di tawarkan, TV Box Android murah terbaik ini menggunakan prosesor Amlogic S905X quad-core dengan GPU Mali 450 penta-core. Selain itu, produk ini juga memiliki RAM sebesar 2GB dan penyimpan internal sebesar 16GB, yang di klaim mampu menjalankan tugas-tugas ringan maupun berat tanpa lag sama sekali.

    Tidak hanya itu saja, Z69 S905X 4K yang berharga sekitar Rp 1 Jutaan ini juga mampu menghebat bandwidth hingga 50%, tanpa harus mengorbankan kualitas gambar. Terlebih lagi, TV Box Android terbaik ini juga dapat membuat kamu menonton tanpa perlu biaya tambahan loh!

    BACA JUGA:  5 Rekomendasi TV Android Harga 1 Jutaan Terbaik 2023

    6. T95K Pro Android TV Box

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    T95K Pro Android TV Box | DHGate.com

    T95K Pro Android TV Box merupakan produk TV Box Android murah terbaik yang menggunakan prosesor octa-core Amlogic S912. Dengan prosesor tersebut, produk ini menggunakan sistem operasi Android versi 6.0.1 yang mendukung kinerja lebih baik dan stabil.

    Selain itu, TV Box Android murah terbaik ini juga menggunakan RAM 2GB dan penyimpan internal sebesar 16GB. Dengan kapasitas yang lumayan ini, kamu dapat menonton konten 4K Ultra HD tanpa lag, karena adanya teknologi yang bernama codec H.265.

    Tidak hanya itu saja, rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 ini juga mempunyai konektivitas Bluetooth 4.0, 4K x 2K decoding yang akan memberikan kesan mengagumkan saat bermain game atau menonton video. Selain itu, TV Box Android WiFi yang berharga sekitar Rp 1 Jutaan ini juga sudah menggunakan 2,4Ghz+5.0GHz dual-band WiFi loh!


    7. MINIX NEO U1

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    MINIX NEO U1 | Buy Dream Link

    Untuk rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 selanjutnya, Teknodaim mempunyai sebuah Android TV Box bernama Minix Neo U1 nih. Produk TV Box Android murah terbaik ini kabarnya memiliki prosesor Amlogic Quad-Core 64-bit serta GPU ARM Cortex-A53 dan juga RAM 2GB dan penyimpan internal sebesar 16GB.

    Selain itu, TV Box Android WiFi ini juga sudah menggunakan sistem operasi Android 5.1 Lollipop yang dapat kamu update ke versi terbaru loh. Tidak hanya itu saja, Minix Neo U1 ini juga memiliki banyak fitur lainnya, seperti MicroSD, USB serta dapat mencolokkan berbagai aksesoris, seperti keyboard, mouse, webcam dan masih banyak lagi.

    Oh iya, TV Box Android murah terbaik ini dapat kamu beli dengan harga sekitar Rp 1.3 Jutaan di toko komputer terdekat atau e-commerce seperti Tokopedia, Shopee, Lazada ataupun Bukalapak ya!


    8. ZIDOO H6 PRO

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    ZIDOO H6 PRO | Chigh Tech Reviews

    ZIDOO H6 Pro Android TV Box merupakan salah satu rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 yang bisa kamu beli dengan harga yang lumayan murah banget, yaitu sekitar Rp 1.5 Jutaan saja.

    Dengan harga segitu, kamu mendapatkan prosesor terbaru Allwinner H6 dengan kecepatan hingga 1,8GHz. Kabarnya, prosesor ini merupakan salah satu yang terbaik di pasaran untuk perangkat Android TV Box. Jadi, dengan membeli perangkat ini, di pastikan kamu dapat menonton film dengan resolusi 4K dengan kecepatan 60FPS tanpa kendala.

    Tidak hanya itu saja, TV Box Android murah terbaik ini juga menawarkan beberapa fitur lainnya untuk para pengguna loh. Seperti dukungan Netflix HD serta YouTube 2K yang bisa kamu dapatkan secara gratis.


    9. Polytron PDB-M11

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    Polytron PDB-M11 | Pricebook

    Polytron PDB-M11 merupakan TV Box Android WiFi Terbaik yang memiliki kualitas gambar mumpuni untuk zaman ini, yaitu Full HD (1080P). Dengan kualitas gambar tersebut, TV Box Android murah terbaik ini memberikan fasilitas on-demand yang memungkinkan pengguna menonton pertandingan yang sudah lewat.

    Selain itu, Polytron PDB-M11 ini juga memiliki beberapa Live Channel Molla TV yang dapat kamu gunakan tanpa di pungut biaya, seperti Mola Sport 1, Mola Sport 2, Mola Movies dan Mola Kids.

    Tidak hanya itu saja, dengan harga Rp 1 Juta, kamu sudah mendapatkan RAM 2GB dan penyimpan internal 8GB, serta beberapa aplikasi dalam perangkat TV Box Android murah terbaik ini loh!


    10. Roku Ultra 4K

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    Roku Ultra 4K | The Streamable

    Untuk rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 kesepuluh, Teknodaim mempunyai perangkat yang bernama Roku Ultra 4K nih. Seperti namanya, perangkat ini dapat membuat pengguna menonton film yang mereka sukai tanpa adanya gangguan dengan kualitas 4K yang jernih.

    BACA JUGA:  8 Cara Nonton TV di Hp Android & iOS Secara Online Gratis!

    Selain itu, perangkat TV Box Android murah terbaik ini juga dapat kamu gunakan secara wired maupun wireless loh. Dengan adanya fitur ini, kamu dapat membawa perangkat ini kemana pun kamu pergi.

    Tidak hanya itu saja, TV Box Android WiFi yang berharga sekitar Rp 2 Jutaan ini juga memiliki fitur lainnya loh. Seperti voice control, Jack 3,5 mm yang terletak pada remote, sehingga kamu tidak perlu khawatir lagi menonton tanpa mengganggu anggota keluarga lainnya.


    11. Q-BOX Plus

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    Q-BOX Plus | TVTech

    Q-Box Plus merupakan salah satu rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 yang memiliki resolusi hingga 4K, dan juga dekoder H.265 yang mampu memutar film dengan resolusi hingga 6K.

    Untuk dapat menikmati film dengan kualitas tertinggi, pembuat produk ini juga tidak lupa untuk memasukkan Hardware yang kuat di dalam Q-Box Plus ini. Seperti prosesor Allwinner H6 Quad-Core, serta menggunakan sistem operasi Android 9 Pie.

    Dengan semua tawaran tersebut, TV Box Android WiFi ini juga bisa di bilang murah banget, yaitu hanya di kisaran Rp 600 Ribuan saja, kamu sudah mendapatkan TV Box Android murah terbaik loh!


    12. Xiaomi Mi Box-S

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    Xiaomi Mi Box-S | Xiaomi Planet

    Untuk rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 kesebelas, Teknodaim masih mempunyai perangkat yang di buat oleh Xiaomi nih, yaitu Xiaomi Mi Box-S. Kabarnya, perangkat ini hanya sekitar Rp 700 Ribuan saja.

    Dengan harga segitu, kamu sudah mendapatkan berbagai fitur yang sangat berlimpah, seperti resolusi 4K, memiliki fitur kecerdasan buatan (AI), memiliki audio berkualitas layaknya Dolby serta RAM 2GB.

    Selain itu semua, TV Box Android murah terbaik ini juga sudah menggunakan sistem operasi Android Oreo loh. Padahal beberapa perangkat dari list ini masih menggunakan Android tipe lama, kenapa bisa Xiaomi Mi Box-S ini sudah menggunakan Android Oreo ya?


    13. Himedia M3

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    Himedia M3 | Pinterest

    Memang TV Box Android WiFi ini, yaitu Himedia M3 tidak terlalu terkenal. Namun, jika kamu menginginkan desain perangkat yang unik, maka TV Box Android ini adalah pilihan yang sangat tepat.

    Bagaimana tidak, dengan desain yang ringkas dan unik, perangkat ini terlihat sangat enak di pandang dan lucu. Tidak hanya dari segi penampilan saja, perangkat ini juga sudah di lengkapi prosesor quad-core yang cepat dan responsif loh.

    Selain itu, rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 ini juga dapat kamu beli seharga Rp 1 Jutaan. Dengan semua hal dan fitur yang di berikan, perangkat ini sangat worth-it buat kamu beli.


    14. H96 Max RKK3318

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    H96 Max RK3318 | AndroidTVBox

    H96 Max RKK3318 merupakan TV Box Android murah terbaik yang dapat kamu beli dengan harga sekitar Rp 300 Ribuan saja. Dengan harga yang sangat murah tersebut, kamu mendapatkan berbagai hal loh, salah satunya adalah perangkat ini telah mendukung resolusi 4K.

    Tidak hanya itu saja, walaupun perangkat ini memang mengatakan ia telah mendukung resolusi 4K, terdapat juga kelebihan dari H96 Max RKK3318 ini loh, seperti tampilannya yang lumayan keren.


    15. MXQ Pro 4K

    15 Rekomendasi TV Box Android Terbaik 2021!
    MXQ Pro 4K | Carousell

    Untuk rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 kelima belas sekaligus yang terakhir, Teknodaim mempunyai Android TV Box dari merk yang kurang terkenal nih, yaitu MXQ Pro 4K.

    Walaupun tidak terkenal, hebatnya merk ini dapat menghasilkan produk yang berkualitas baik loh. Tidak hanya itu saja, seperti namanya perangkat ini juga sudah menggunakan resolusi 4K. Terlebih lagi, dengan semua hal yang di berikan, TV Box Android murah terbaik ini dapat kamu beli dengan harga hanya sekitar Rp 225 Ribu saja loh!


    Nah, itulah tadi 15 rekomendasi TV Box Android terbaik 2021 buat kamu yang doyan nonton dan bermain game di televisi. Jadi, bagaimana menurut kamu, apakah artikel ini membantu bagi yang ingin membeli Android TV Box? Jika iya, jangan sungkan untuk mengatakan pendapat kamu lewat kolom komentar ya!

    Related Posts