AMD FSR AI, Teknologi Terbaru dengan Kecerdasan Buatan

Kabaranya AMD sedang mengembangkan sebuah teknologi yang bernama FSR Ai. Yang mana teknologi merupakan teknologi upscaling yang dibuat untuk memberikan hasil yang belum tercapai sebelumnya.
3 Min Read
Amd Dengan Teknologi Fsr Ai (pcgamesn)
Amd Dengan Teknologi Fsr Ai (pcgamesn)

Perkembangan teknologi kecerdasan buatan dalam dunia teknologi, terutama di sektor komputer, semakin meningkat dengan pesat. Kali ini, AMD menghadirkan teknologi FSR AI.

Teknologi tersebut merupakan sebuah teknologi upscaling yang kabarnya menggunakan kecerdasan buatan untuk memberikan hasil yang belum pernah tercapai sebelumnya. Mari kita lihat bersama-sama seberapa hebat fitur ini!

AMD FSR AI Sedang Dalam Pengembangan

Pada tahun 2021 yang lalu, AMD merah memperkenalkan AMD FidelityFX Super Resolution, yang dikenal sebagai FSR di kalangan gamer. Teknologi ini dapat meningkatkan FPS pada aplikasi atau game tanpa mengorbankan kualitas visual secara signifikan.

AMD Dengan Teknologi FSR AI (TweakTown)
AMD Dengan Teknologi FSR AI (TweakTown)

Saat ini, dalam era perkembangan kecerdasan buatan, Mark Papermaster, yang menjabat sebagai Chief Technology Officer, mengungkapkan dalam wawancaranya dengan Elad Gil dan Sarah Guo di saluran YouTube-nya, bahwa perusahaan terkenal dengan logo merahnya sedang mengembangkan teknologi upscale terbaru.

BACA JUGA:  Pendaftaran ChatGPT Plus Kembali Dibuka, Indonesia Mendapatkan Kesempatan

Dalam video selama 39 menit itu, Mark Papermaster mengungkapkan banyak hal menarik. Salah satunya adalah FSR AI, yang sedang menjadi fokus utama perusahaan saat ini.

BACA JUGA:

“Saya tertarik dengan kemunculan FSR AI ini. Teknologi DLSS dan XeSS memang menggunakan kecerdasan buatan untuk mengisi piksel dalam suatu gambar. Dengan kombinasi perangkat keras dan perangkat lunak yang matang, kompetitor dari kubu merah ini setidaknya telah melangkah lebih maju satu langkah,” ungkap Mark Papermaster.

Kejutan yang akan datang dari AMD pada tahun 2024

Pemanfaatan kecerdasan buatan untuk meningkatkan kinerja kartu grafis secara keseluruhan tampaknya telah mendorong perusahaan AMD untuk merilis teknologi terbaru yang sangat mengandalkan kecerdasan buatan.

BACA JUGA:  Soal Mac, Apple Akan Selingkuhi Intel dengan Prosesor dari AMD!

“Perusahaan kami akan mengalami kemajuan besar pada tahun 2024. Kami telah menghabiskan banyak waktu untuk menerapkan kecerdasan buatan, baik dalam hal perangkat keras maupun perangkat lunak. Oleh karena itu, pada tahun ini, kami berhasil mengembangkan FSR AI dengan baik. Kami berkomitmen untuk segera meluncurkannya setelah semua persiapan selesai,” ungkap Mark Papermaster

Oh, jika benar teknologi yang mirip dengan DLSS dan XeSS akan segera dirilis, pasti akan semakin menarik dan memberikan banyak pilihan kepada pengguna akhir, teman!

TAGGED:
Halo. kamu bisa memanggil saya dengan nama Tanti. Saya berdarah Jogja kelahiran Cirebon. Suka kucing, buku, dan ... ...
Leave a Comment