Teknodaim

    Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3, Berbagai Perbedaan yang Perlu Kamu Ketahui

    Perbandingan spesifikasi antara Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3, manakah kira-kira yang lebih baik untuk kamu beli?

    Samsung Galaxy Z Fold 3 Vs Galaxy Z Flip 3

    Samsung Galaxy Z Fold 3 Vs Galaxy Z Flip 3

    Memasuki pertengahan akhir tahun 2021, Samsung resmi merilis dua ponsel layar lipatnya yang bernama Samsung Galaxy Z Fold 3 dan Galaxy Z Flip 3. Keduanya hadir dengan spesifikasi yang begitu menggiurkan. Bahkan banyak orang yang bingung apa yang jadi pembeda antara kedua ponsel ini.

    Terdapat cukup banyak perbedaan signifikan yang dapat kamu temukan dalam kedua ponsel layar lipat tersebut,. Sebagai contoh pada bagian layar, kalau kita lihat dari luar saja sudah terlihat jelas bahwa layar Samsung Galaxy Z Fold 3 lebih luas ketimbang Galaxy Z Flip 3. Tapi sebenarnya gak cuma itu aja, masih ada perbedaan lainnya yang bakal kita bandingkan berikut ini.

    Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 3

    Sebelum membahas Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3, Pertama-tama mari kita bahas terlebih dulu spesifikasi keduanya dimulai dari Samsung Galaxy Z Fold 3.

    Ponsel ini mengusung layar elegan dengan jenis panel Foldable Dynamic AMOLED 2X berukuran 7,6 inci. Berjalan pada resolusi QHD+ (1768 x 2208 piksel) dengan refresh rate tinggi mencapai 120 Hz.

    Lalu untuk layar sampulnya, menggunakan jenis panel Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,2 inci dengan resolusi 832 x 2268 piksel dan refresh rate 120 Hz. Salah satu hal yang akan menjadi perbandingan utama antara Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3.

    Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3, Berbagai Perbedaan yang Perlu Kamu Ketahui
    Samsung Galaxy Z Fold 3 | SAM Mobile

    Soal performa, spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 3 ditenagai Chipset Snapdragon 888 5G dengan gabungan kapasitas RAM 12GB dan memori internal 256/512GB. Punya kapasitas baterai sebesar 4.400 mAh yang sudah mendukung pengisian cepat 25 Watt, pengisian nirkabel cepat 11 Watt.

    Lanjut ke bagian kamera, punya 3 jenis kamera belakang yang terdiri dari sensor utama
    12MP wide Dual Pixel PDAF OIS, 12MP telephoto dan 12MP ultra wide. Lalu kamera selfienya, terdapat 2 sensor 16MP under display dan 10MP wide.

    BACA JUGA:  10 Rekomendasi HP 3 Jutaan dengan Spesifikasi Kelas Menengah (Update 2020)

    Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy Z Fold 3

    DetailSamsung Galaxy Z Fold 3
    OSAndroid 11, Satu UI 3.5
    BodyDimensi:

    Tidak Dilipat: 158,2 x 128,1 x 6,4 mm
    Dilipat: 158,2 x 67,1 x 14,4-16 mm

    Berat: 271 gram (9,56 ons)

    Pelindung: Kaca depan (Gorilla Glass Victus) (dilipat), depan plastik (tidak dilipat), kaca belakang (Gorilla Glass Victus), bingkai aluminium

    SIM: Nano-SIM dan eSIM

    Sertifikat: Tahan air IPX8 (hingga 1,5m selama 30 menit)

    Mendukung Fitur Stylus S Pen
    LayarJenis: Foldable Dinamis AMOLED 2X, 120Hz, HDR10+, 1200 nits (peak)

    Ukuran: 7,6 inci, 179,9 cm 2, ~ 88,8% rasio layar

    Resolusi: QHD+ (1768 x 2208 piksel), kepadatan 374 ppi

    Layar Sampul: Dynamic AMOLED 2X, 120Hz, Corning Gorilla Glass Victus
    6.2 inci, 832 x 2268 piksel, aspek rasio 25:9
    ProcessorChipset: Qualcomm SM8350 Snapdragon 888 5G (5 nm)

    CPU: Octa-core (1×2.84 GHz Kryo 680 & 3×2.42 GHz Kryo 680 & 4×1.80 GHz Kryo 680)

    GPU: Adreno 660
    RAM12GB
    Penyimpanan256/512GB
    Slot MicroSDTidak
    Kamera Belakang12 MP, f/1.8, 26mm (lebar), 1/1.76″, 1.8µm, Dual Pixel PDAF, OIS

    12 MP, f/2.4, 52mm (telefoto), 1/3.6″, 1.0µm, PDAF, OIS, 2x zoom optik

    12 MP, f/2.2, 123˚, 12mm (ultrawide), 1,12µm


    Video: 4K 30-60fps, 1080p 60-240fps, 720p 960fps
    Kamera Depan16 MP, f/1.8, 1.0µm, under display

    Kamera Sampul:

    10 MP, f/2.2, 26mm (lebar), 1/3″, 1.22µm

    Video: 4K 30fps, 1080p 30fps
    NFCYa
    Sidik JariTerletak di samping bodi
    BateraiLi-Po 4400 mAh, tidak dapat dilepas
    ChargerPengisian cepat 25 Watt

    Pengisian nirkabel cepat 11 Watt

    Pengisian nirkabel terbalik 4,5 Watt
    WarnaPhantom Hitam, Phantom Perak, Phantom Hijau
    HargaRp 27.999.000

    Baca juga:


    Spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip 3

    Selanjutnya Samsung Galaxy Z Flip 3, ponsel ini memiliki layar dengan jenis panel Foldable Dynamic AMOLED 2X yang berukuran 7,6 inci. Pada resolusi Full HD+ (1080 x 2640 piksel) yang juga sudah mendukung refresh rate 120 Hz.

    BACA JUGA:  Apple dan Samsung Digugat, Loh Kenapa?

    Sementara layar sampul, mengusung jenis panel Super AMOLED berukuran 6,9 inci yang berjalan pada resolusi super kecil 260 x 512 piksel. Sehingga memungkinkan pemeriksaan dan interaksi yang lebih mudah dengan notifikasi dan dukungan untuk lebih banyak aplikasi tanpa perlu membuka ponsel.

    Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3, Berbagai Perbedaan yang Perlu Kamu Ketahui
    Samsung Galaxy Z Flip 3 | Tech Arena

    Dalam hal performa, spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip 3 juga menggunakan Chipset Snapdragon 888 5G. Tapi dengan pilihan kapasitas RAM yang lebih kecil yakni 8GB dan memori internal 128/256GB. Daya tahannya terdapat kapasitas baterai 3.300 mAh dengan dukungan pengisian cepat 15 Watt dan pengisian nirkabel cepat 10 Watt.

    Untuk sektor kamera, Samsung Galaxy Z Flip 3 memiliki 2 jenis kamera belakang dengan sensor utama 12 MP wide dan 12MP ultrawide. Kemudian kamera depannya hanya terdapat satu sensor 10MP wide.

    Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy Z Flip 3

    DetailSamsung Galaxy Z Flip 3
    OSAndroid 11, One UI 3.5
    BodyDimensi:

    Tidak Dilipat: 166 x 72.2 x 6.9 mm
    Dilipat: 86.4 x 72.2 x 15.9-17.1 mm

    Berat: 183 gram (6,46 ons)

    Pelindung: Depan plastik, belakang kaca (Gorilla Glass Victus), bingkai aluminium

    SIM: Nano-SIM, eSIM

    Sertifikat: Tahan air IPX8 (hingga 1,5 m selama 30 menit)
    LayarJenis: Foldable Dynamic AMOLED 2X, 120Hz, HDR10+, 1200 nits (peak)

    Ukuran: 6,7 inci, 101,5 cm2 (~84,7% rasio layar)

    Resolusi: FHD+ (1080 x 2640 piksel), kepadatan 426 ppi

    Layar Sampul: Super AMOLED, 1,9 inci, 260 x 512 piksel
    ProcessorChipset: Qualcomm SM8350 Snapdragon 888 5G (5 nm)

    CPU: Octa-core (1×2.84 GHz Kryo 680 & 3×2.42 GHz Kryo 680 & 4×1.80 GHz Kryo 680)

    GPU: Adreno 660
    RAM8GB
    Penyimpanan128/256GB
    Slot MicroSDTidak
    Kamera Belakang12 MP, f/1.8, 27mm (lebar), 1/2.55″, 1.4µm, Dual Pixel PDAF, OIS

    12 MP, f/2.2, 123˚ (ultrawide), 1.12µm

    Video: 4K 30-60fps, 1080p 60-240fps, 720p 960fps
    Kamera Depan10 MP, f/2.4, 26mm (lebar), 1.22µm

    Video: 4K 30fps
    NFCYa
    Sidik JariTerletak di samping bodi
    BateraiLi-Po 3.300 mAh, tidak dapat dilepas
    ChargerPengisian cepat 15 Watt

    Pengisian nirkabel cepat 11 Watt

    Pengisian nirkabel terbalik 4,5 Watt
    WarnaPhantom Hitam, Hijau, Lavender, Krim, Putih, Merah Muda, Abu-abu
    HargaRp 24.999.000

    Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3

    Langsung aja kita lihat perbandingan antara kedua ponsel ini dan apakah yang menjadi pembeda antara keduanya sebagai berikut.

    BACA JUGA:  Samsung Tingkatkan Casing Ponsel Antimikrobial

    1. Desain

    Perbandingan pertama bisa kita lihat terletak pada bagian desain yang mana Samsung Galaxy Z Fold 3 punya tampilan yang lebih lebar. Dengan dimensi 158,2 x 128,1 x 6,4 mm ketika tidak dilipat dan 158,2 x 67,1 x 14,4-16 mm ketika layarnya terlipat. Dengan bobot yang lumayan terasa beratnya yakni 271 gram (9,56 ons).

    Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3, Berbagai Perbedaan yang Perlu Kamu Ketahui
    Samsung Galaxy Z Flip 3 Desain | YouTube: Gadgetin

    Namun jika kamu mencari yang lebih ringkas, maka Galaxy Z Flip mungkin bisa cocok dengan selera yang kamu miliki. Ketika tidak dilipat, ponsel ini memiliki dimensi 166 x 72,2 x 6,9 mm dan 86,4 x 72,2 x 15,9-17,1 mm. Serta punya bobot hanya 183 gram (6,46 ons), kamu hampir tidak akan merasakan adanya ponsel yang dapat dilipat ini dalam saku kamu.

    2. Layar

    Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3, Berbagai Perbedaan yang Perlu Kamu Ketahui
    Samsung Galaxy Z Fold 3 | YouTube: TT Technology

    Dari segi display, keduanya memang sama-sama mengusung jenis panel layar Foldable Dynamic AMOLED 2X dengan refresh rate 120 Hz. Tapi kalo soal ukuran layar, spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 3 lebih unggul dengan ukuran layar 7,6 inci yang berjalan pada resolusi lebih tinggi pula QHD+ (1768 x 2208 piksel).

    Kemudian layar sampul Galaxy Z Fold 3 dilengkapi dengan panel Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,2 inci pada resolusi 832 x 2268 piksel dan refresh rate 120 Hz. Serta sudah mendapatkan perlindungan Corning Gorilla Glass Victus.

    Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3, Berbagai Perbedaan yang Perlu Kamu Ketahui
    Samsung Galaxy Z Fold 3 Dan Galaxy Z Flip 3 | SAM Mobile

    Sementara itu, spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip 3 memiliki ukuran layar 6,7 inci dengan resolusi Full HD+ (1080 x 2640 piksel). Untuk layar sampulnya menggunakan jenis panel Super AMOLED berukuran 1,9 inci pada resolusi 260 x 512 piksel.

    3. Kapasitas RAM

    Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3, Berbagai Perbedaan yang Perlu Kamu Ketahui
    Samsung Galaxy Z Fold 3 Dan Galaxy Z Flip 3 | Samsung

    Perbandingan Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3 selanjutnya terletak pada bagian kapasitas RAM. Dalam hal ini, Samsung Galaxy Z Fold 3 masih lebih unggul dengan kapasitas RAM sebesar 12GB dan memori internal 256/512GB.

    Sedangkan Samsung Galaxy Z Flip 3 hadir dengan kapasitas RAM yang lebih kecil 8GB dan memori internal 128/256GB.

    4. Kamera

    Pada bagian kamera, ada beberapa perbedaan besar yang dapat kita lihat antara Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3. Pertama dari jumlah kamera, Galaxy Z Fold 3 punya 3 jenis kamera belakang yang terdiri dari sensor utama 12MP wide, 12MP ultrawide dan 12MP telefoto dengan fitur Zoom optik 2x dan Zoom digital 10x.

    Terlebih lagi, Galaxy Z Fold 3 punya kamera selfie 10MP wide dan 4MP kamera bawah layar yang sangat cocok untuk digunakan untuk melakukan panggilan video call.

    Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3, Berbagai Perbedaan yang Perlu Kamu Ketahui
    Samsung Galaxy Z Fold 3 Dan Galaxy Z Flip 3 Kamera | GSM Arena

    Spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip 3 mengemas 2 kamera belakang yang terdiri dari sensor utama 12MP wide dan 12MP ultrawide. Lalu kamera depannya hanya terdapat satu sensor 10MP wide.

    Untuk hasil potret, kamu bisa simak aja perbedaan keduanya berikut ini:

    5. Kapasitas Baterai dan Charger

    Dalam hal kapasitas baterai, Samsung Galaxy Z Fold 3 mengemas baterai ganda berkapasitas 4.400 mAh yang dapat bertahan sepanjang hari untuk penggunaan nomral. Selain itu, sudah mendukung pengisian cepat 25 Watt dan pengisian nirkabel cepat 15 Watt.

    Kemudian Samsung Galaxy Z Flip 3 mendapatkan kapasitas baterai yang lebih kecil hanya 3.300 mAh saja. Dengan dukungan pengisian cepat 15 Watt dan pengisian nirkabel cepat
    10 Watt.

    Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3, Berbagai Perbedaan yang Perlu Kamu Ketahui
    Samsung Galaxy Z Fold 3 Fast Charging | GSM Arena

    Meski begitu, keduanya sama-sama tidak dilengkapi dengan Charger bawaan, jadi mau tidak mau penggunanya harus membeli Charger USB Type-C secara terpisah.

    6. Harga

    Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3, Berbagai Perbedaan yang Perlu Kamu Ketahui
    Kemasan Samsung Galaxy Z Fold 3 | YouTube: TechTalkTV

    Perbandingan Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3 yang terakhir ini paling signifikan yakni dalam hal harga. Seperti yang kita ketahui bahwa spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 3 lebih unggul tapi juga memiliki harga yang lebih mahal yakni Rp 27.999.000. Tersedia dalam 3 pilihan warna, Phantom Hitam, Phantom Perak dan Phantom Hijau.

    Sementara harga Samsung Galaxy Z Flip 3 terjual lebih murah 3 Jutaan yakni sekitar Rp 24.999.000. Tapi tersedia dalam pilihan warna yang lebih banyak yaitu Phantom Hitam, Hijau, Lavender, Krim, Putih, Merah Muda dan Abu-abu.

    Mana yang Lebih Baik Dibeli?

    Dari berbagai spesifikasi yang sudah kita ulas tadi, dapat disimpulkan bahwa Samsung Galaxy Z Fold 3 mungkin lebih unggul dalam hal kamera, kapasitas RAM, baterai dan charger. Tapi kalau soal bobot 271 gram (9,56 ons), itu terlalu berat apalagi bagi pengguna yang sering bepergian.

    Sementara spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip 3 sangat elegan kalau soal desain, apalagi bobotnya yang hanya 183 gram (6,46 ons) untuk sekelas ponsel Flagship. Dengan performa yang super kencang, sungguh sebuah hal yang patut diancungi jempol. Mungkin kurang hanya dalam kapasitas baterai 3.300 mAh dan pengisian cepat 15 Watt miliknya.

    Samsung Galaxy Z Fold 3 vs Galaxy Z Flip 3, Berbagai Perbedaan yang Perlu Kamu Ketahui
    Samsung Galaxy Z Fold 3 Dan Galaxy Z Flip 3 | Tom’s Guide

    Terakhir yang menjadi penentu ialah harga yang mana Samsung Galaxy Z Fold 3 punya harga lebih mahal Rp 27.999.000. Sedangkan Samsung Galaxy Z Flip 3 bisa kamu dapatkan dengan harga yang lebih murah Rp 24.999.000. Tapi udah bisa merasakan ponsel dengan Chipset yang sama.

    Jadi semuanya kembali tergantung kepada kamu sendiri, mana yang kamu butuhkan ponsel dengan performa kencang dan layar lebar tapi susah untuk dibawa kemana-mana. Atau ponsel dengan performa kencang yang bisa dilipat menjadi ukuran mini dan punya bobot ringan sehingga mudah untuk dibawa.


    Itulah tadi perbandingan antara Samsung Galaxy Z Fold 3 dan Galaxy Z Flip 3 dari Teknodaim. Kalau ada pertanyaan atau hal yang lainnya yang ingin kamu tanyakan, bisa tuliskan aja ke kolom komentar yang tersedia.

    samsungSamsung GalaxySamsung Galaxy Z Flip 3Samsung Galaxy z Fold 3Samsung Smartphone

    Related Posts