Teknodaim

    Infinix Zero 8 Memiliki Varian Warna Baru, Cakepkah?

    Sebelumnya Infinix telah merilis smartphone gaming flagship terbaru mereka, yaitu Infinix Zero 8. Dan sekarang terbitlah sebuah varian baru yang memiliki warna bernama Silver Diamond. Untuk varian warna ini sendiri akan resmi rilis pada tanggal 26 September 2020. Produk ini telah habis dibeli lebih dari 20.000 unit pada acara 9.9 di platform e-commerce Lazada Indonesia. […]

    Infinix Zero 8 Silver Diamond

    Infinix Zero 8 Silver Diamond | Gadgetren

    Sebelumnya Infinix telah merilis smartphone gaming flagship terbaru mereka, yaitu Infinix Zero 8. Dan sekarang terbitlah sebuah varian baru yang memiliki warna bernama Silver Diamond. Untuk varian warna ini sendiri akan resmi rilis pada tanggal 26 September 2020.

    Produk ini telah habis dibeli lebih dari 20.000 unit pada acara 9.9 di platform e-commerce Lazada Indonesia. Infinix merasa smartphone flagship mereka tersebut memiliki banyak peminat. Itulah mengapa brand smartphone ini akan segera merilis sebuah warna baru. Informasi ini sendiri dikatakan langsung oleh CEO Infinix Indonesia, Bruno Li dalam acara pers pada hari Jumat.

    Spesifikasi Infinix Zero 8

    Infinix Zero 8 Memiliki Varian Warna Baru, Cakepkah?
    Varian Warna Infinix | Teknologi-Bisnis.com

    Infinix Zero 8 ini menggunakan layar berpanel IPS sebesar 6,85 inci dengan resolusi Full HD+. Pastinya, smartphone ini sudah mendukung refresh rate hingga 90Hz dan memiliki touch sampling rate hingga 180Hz.

    Untuk kameranya, smartphone ini menggunakan 4 kamera belakang, yakni 64MP kamera utama, 8MP kamera ultra-wide, 2MP kamera makro, 2MP kamera depth sensor. Sedangkan untuk kamera depannya smartphone ini menggunakan 2 buah kamera yang beresolusi 48MP dan 8MP ultra-wide.

    BACA JUGA:  [Bocoran] Spesifikasi Infinix Note 40 Series, Akan Rilis Di Indonesia

    Smartphone ini menggunakan baterai yang berkapasitas 4.500 mAh dengan teknologi SuperCharge 33W. Hal utama yang paling cakep dalam smartphone ini adalah chipsetnya. Mengapa? Karena smartphone ini menggunakan chipset Mediatek Helio G90T dengan RAM 8GB serta penyimpan internal sebesar 128GB. Selain itu, kamu juga bisa menambah kapasitas penyimpanan jika kurang dengan menggunakan kartu Micro SD.

    Smartphone ini menjalankan Android 10, Infinix ingin tampil beda dengan menggunakan sidik jari dalam bagian tombol power agar terlihat keren. Namun seperti biasa, sistem operasi Infinix masih belum stabil dan sangat memerlukan perbaikan agar dapat bersaing dengan brand besar lainnya.

    Harga Infinix Zero 8

    Infinix Zero 8 Memiliki Varian Warna Baru, Cakepkah?
    Tampilan Belakang | Pemmzchannel

    Berdasarkan kabar yang beredar saat ini, smartphone Infinix Zero 8 ini masih berharga sekitar 3 jutaan. Dengan harga segitu, memang tidaklah buruk untuk membeli smartphone ini. Namun, kekurangan brand Infinix hanyalah dalam sistem operasi, semoga mereka cepat mengantisipasi keluhan konsumen atas bug-bug yang masih ada untuk semua smartphone Infinix series.

    BACA JUGA:  12 Rekomendasi HP Harga Dibawah 2 Juta Terbaik Tahun 2022

    infinixInfinix Zero 8Silver Diamond

    In This Article

    Related Posts