Spesial Promo BRI, Buka RDN di BRImo Dapat Cashback

Bank BRI menawarkan promo pembukaan RDN melalui BRImo akan mendapat cashback Rp50.000 ke saldo RDN.
3 Min Read
Desain Tanpa Judul (12)
Desain Tanpa Judul (12)

Rekening Dana Nasabah (RDN) adalah jenis rekening tabungan yang digunakan untuk melakukan transaksi surat berharga di pasar modal. Dengan RDN, nasabah dapat berinvestasi di pasar modal dengan cara yang lebih mudah dan praktis.

Perbedaan antara RDN dan rekening bank pada umumnya adalah, pertama, RDN tidak dapat dipakai untuk transaksi harian seperti transfer, penarikan tunai, atau pembayaran. Kedua, RDN tidak memberikan bunga. RDN dirancang khusus untuk memudahkan dan menjaga keamanan kamu dalam berinvestasi di pasar modal.

Kegunaan RDN meliputi menyimpan dana untuk transaksi di pasar modal, menerima hasil penjualan efek, menerima pembayaran dividen, kupon, atau hak lainnya atas kepemilikan efek, dan memudahkan monitoring transaksi pasar modal.

Fitur RDN dalam aplikasi BRImo memungkinkan nasabah untuk membuka Rekening Dana Nasabah (RDN) secara online, khususnya bagi mereka yang belum memiliki akun investasi di BRI Danareksa Sekuritas.

BACA JUGA:  Cepat dan Mudah, Begini Cara Gabungkan Saldo BPJS Ketenagakerjaan

Buka RDN di BRImo Dapat Cashback

Buka RDN di BRImo Dapat Cashback
Image: BRI

Bank BRI menawarkan spesial promo menarik untuk pembukaan Rekening Dana Nasabah (RDN) yang akan berlangsung mulai 12 November sampai 31 Desember 2024.

Program ini adalah inisiatif untuk meningkatkan jumlah RDN melalui pemberian cashback sebesar Rp50.000 ke saldo RDN setiap kali nasabah membuka rekening RDN melalui aplikasi BRImo dengan menggunakan kode referral “79” selama periode program berlangsung.

Cara Buka RDN di BRImo

Buka RDN di BRImo
Image: BRImo

Dilansir dari laman BRI, berikut tata cara membuka RDN melalui aplikasi BRImo.

  1. Login BRImo masuk ke fitur Lainnya
  2. Pilih “Investasi: RDN”
  3. Muncul halaman awal pembukaan rekening RDN
  4. Kemudian pilih “Buka Rekening Efek – RDN”
  5. Setujui Customer Consent dengan pilih “setuju”
  6. Melakukan upload dokumen
  7. Foto KTP
  8. Foto Selfie
  9. Isi data pribadi, alamat, dan informasi pekerjaan
  10. Pilih Profil Resiko
  11. Pilih Cabang BRI dan Danareksa Sekuritas
  12. Setujui permohonan pembukaan rekening
  13. Tanda Tangan
  14. Setelah diverifikasi, pembukaan RDN berhasil
BACA JUGA:  Transaksi Judol Capai Hingga 1.000 Triliun? Beban Negara Makin Tinggi

Setelah permohonan diterima, nasabah akan mendapatkan notifikasi melalui email yang mencakup user ID, password, dan PIN, serta dapat segera mulai berinvestasi dengan menggunakan fitur BRIGHTS yang tersedia pada menu investasi di BRImo.


Promo ini berlaku di seluruh Indonesia dan dapat diakses oleh semua nasabah yang belum memiliki akun investasi di BRI Danareksa Sekuritas.

TAGGED:
Leave a Comment