Pasti kalian sudah tahu, bahwa Xiaomi saat ini sedang merajalela dalam pasar Indonesia. Karena produk mereka yang murah dan memiliki spesifikasi yang mantap, bisa terbilang Xiaomi adalah salah satu vendor paling laku untuk Indonesia. Tapi beda dengan pasar global, Xiaomi bisa terbilang cukup asing terdengar. Beda dengan vendor raksasa yang sudah mendunia dalam berbagai negara, seperti Huawei , Samsung dan Apple.
Saat ini, Huawei Samsung dan Apple memegang peringkat 1-2-3 vendor smartphone terbesar dunia. Namun hal tersebut tidak akan terjadi selamanya. Seperti yang telah terprediksi, Xiaomi tahun mendatang akan masuk dalam peringkat tersebut menyaingi Apple dan yang lainnya.
Xiomi Diprediksi Bakal Masuk 3 Besar Smartphone Terlaris

Prediksi tersebut mewakili lembaga investasi China International Capital Corporation (CICC). Untuk bisa masuk kedalam 3 besar peringkat dunia memanglah sulit, namun untuk Xiaomi mungkin tidak. Karena produk mereka sangat worth it. Dengan harga yang murah dan spesifikasi yang ada, Xiaomi pasti akan masuk suatu saat kedalam peringkat 3 besar.
CICC berani mengatakan prediksi tersebut karena data analisis yang mereka lakukan dari bisnis Xiaomi selama ini melampaui target. Bagaimana tidak, Xiaomi menjalankan bisnisnya dengan sangat baik seperti yang mereka lakukan dalam pasar Indonesia. Kini harga saham Xiaomi naik menjadi USD $2.79 per lembar.
Xiaomi adalah vendor smartphone terbesar nomor 4 dunia dengan pangsa pasar 10.1%. Sedangkan untuk menyaingi Apple dengan pangsa pasar 15.8% dan masuk kedalam 3 besar dunia, Xiaomi harus menaikkan pangsa pasar mereka menjadi 16% keatas.
Peringkat Pasar Smartphone Global

Apakah Xiaomi Dapat Menyalip Apple Untuk Pasar Global?
Seperti yang kamu lihat, saat ini pasar smartphone global dipegang oleh Huawei dengan pangsa pasar sebesar 19.6%. Sedangkan untuk pemegang nomor 2, Samsung memegang pasar global dengan pangsa pasar sebesar 18.9%. Untuk bisa menyaingi mereka, Xiaomi harus menyalip Apple terlebih dahulu. Namun, apakah Xiaomi sanggup menyaingi 3 vendor terbesar dunia? Atau malah Xiaomi yang akan tergeser dari nomor 4 pasar global?